Harianutama.id, Samarinda – Perpustakaan merupakan pusat literasi dan informasi masyarakat. Artinya perlu perpustakaan yang memiliki fasilitas yang lengkap dan memadai.
Menurut Anggota Komisi IV DPRD Kota Samarinda Damayanti, Perpustakaan Daerah Samarinda memenuhi hal tersebut. Karena disana, nyaman untuk dikunjungi dan fasilitasnya pun lengkap.
“Kami melihat bahwa Perpusatakaan Daerah Kota Samarinda sudah memiliki koleksi buku yang cukup banyak dan bervariasi, serta ruangan teater dan ruang membaca yang nyaman.”
“Ini tentu menjadi daya tarik bagi masyarakat untuk datang dan membaca di sini,”ungkap Damayanti.
Kendati demikian, Damayanti melihat ada beberapa fasilitas penunjang yang memang perlu diperbaiki maupun ditambah. Seperti jumlah tempat membaca yang masih kurang, komputer yang belum memadai dan sebagainya.
“Kami sudah membuat catatan bersama dengan pihak perpustakaan, tentang apa saja yang perlu dilakukan untuk meningkatkan kualitas pelayanan perpustakaan kepada masyarakat,”pungkasnya. (ADV/DPRDSAMARINDA)